Bank Sentral Inggris (BOE) Mengingatkan Potensi Koreksi Tajam Aset-aset Keuangan
KONTAN.CO.ID - LONDON. Bank of England (BOE) atau Bank Sentral Inggris mengingatkan mengenai risiko koreksi tajam atas tingginya nilai aset-aset keuangan saat ini. Koreksi bisa terjadi jika investor melakukan penilaian ulang atas prospek pemulihan ekonomi dari Covid-19 dan bank-bank investasi mulai menunjukkan tanda-tanda peningkatan pengambilan risiko.
Financial Policy Committee (FPC) BOE menyampaikan peringatan itu dalam sebuah pernyataan setelah pertemuan Bulan Oktober. Komite juga mengatakan masih ada bukti peningkatan pengambilan risiko di sejumlah pasar keuangan relatif terhadap tingkat historis.
