Biar Tak Terjebak di Saham Delisting, Begini Saran Analis
KONTAN.CO.ID - Jumlah saham yang didepak secara paksa di Bursa Efek Indonesia (BEI) terus bertambah. Dari Januari hingga November 2019, BEI menghapuskan pencatatan atau delisting enam emiten.
Teranyar, BEI menghapus pencatatan saham PT Sigmagold Inti Perkasa Tbk (TMPI) per Senin kemarin (11/11).
