Buka Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik, Saham AUTO Jadi Menarik
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Ekspansi PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) membuka jaringan charging station atau stasiun pengisian kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) dinilai bakal berdampak positif ke kinerja perusahaan. Saham emiten ini pun menjadi lebih menarik.
Langkah AUTO mengembangkan stasiun pengisian KBLBB juga menuai respons positif dari pasar. Ini tercermin dari harga saham AUTO yang kemarin menguat 2,12% ke level Rp 1.445, kemarin.
