Bukan NCKL Apalagi MBMA, Ini Saham Emiten Nikel Paling Murah dan Pelan-Pelan Menanjak
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan harga saham emiten di bisnis pertambangan dan pengolahan nikel sejauh ini masih bervariasi. Dari enam emiten, tiga diantaranya sejak awal 2023 masih terkoreksi.
Di antara saham nikel yang harganya berada di zona merah adalah PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) dan PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) yang baru menggelar initial public offering (IPO) April tahun ini.
