DPR Sahkan Anggota KPU Pengganti Hasyim Asy'ari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mengesahkan penetapan Iffa Rosita sebagai komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam Rapat Paripurna DPR, Selasa. Iffa menggantikan posisi Hasyim Asy'ari.
Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia Tandjung melaporkan soal penetapan penggantian antarwaktu anggota KPU masa jabatan tahun 2022-2027. Iffa Rosita pun didapuk sebagai pengganti Hasyim Asy'ari.
