Dugaan Rekayasa dan Skema Ponzi DSI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masalah yang membelit fintech peer to peer (P2P) lending syariah
PT Dana Syariah Indonesia (DSI) kian mengarah ke skandal besar. Bukan sekadar gagal bayar, aparat penegak hukum dan otoritas kini menemukan indikasi kuat rekayasa proyek, penyalahgunaan dana, hingga dugaan skema ponzi berkedok syariah.
