KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kendati bunga bank sedang turun, sejumlah emiten saham memilih strategi pendanaan melalui penambahan modal segar, baik dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) maupun non-HMETD (private placement), ketimbang berutang ke bank. Bahkan menjelang tutup tahun, banyak emiten antre untuk menggelar penawaran saham baru.
Setidaknya masih ada tujuh emiten yang berniat menggelar rights issue dan private placement sampai akhir tahun ini. Salah satunya rencana rights issue PT Bank Artos Tbk (ARTO).
