Hot! Terdaftar Sebagai Anggotanya, IFPC Layangkan Panggilan ke CEO Jouska Indonesia
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Asosiasi Perencana Keuangan Independen atau Independent Financial Planner Club (IFPC) menyatakan telah melayangkan panggilan kepada Aakar Abyasa Fidzuno selaku Chief Executive Officer (CEO) sekaligus pendiri PT Jouska Finansial Indonesia. Hal tersebut diungkapkan Budi Rahardjo, Ketua IFPC kepada Tabloid KONTAN, Kamis (30/7).
Budi mengakui, sebagai perencana keuangan, Aakar Abyasa Fidzuno terdaftar sebagai anggota IFPC sejak tahun 2015. Hanya saja, kata Budi, waktu pertama kali mendaftarkan namanya sebagai anggota IFPC, Aakar Abyasa Fidzuno membawa bendera usaha dengan nama Janus Financial. “Pemanggilan dilakukan untuk meminta keterangan dari manajemen Jouska terkait masalah yang terjadi,” kata Budi.
