Incar Dana Rights Issue Rp 75 Miliar, Ini Rencana Ekspansi Weha Transportasi (WEHA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Manajemen PT Weha Transportasi Indonesia Tbk sedang menunggu persetujuan dan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atas rencana mereka menggelar rights issue alias penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD).
Emiten berkode saham WEHA di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini menawarkan maksimal 813,58 juta saham baru dengan nilai nominal Rp 100 per saham setara 47,86% dari jumlah saham yang beredar setelah rights issue. Adapun pemegang saham yang berhak atas HMETD merupakan investor yang tercatat dalam daftar pemegang saham WEHA pada 28 Juli 2022.
