KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Pemerintah Prancis berperan lebih besar dalam percepatan realisasi perjanjian kemitraan ekonomi komprehensif Indonesia dan Uni Eropa atau Indonesia-Uni Eropa Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU CEPA).
Permintaan ini disampaikan Presiden Joko Widodo saat menerima kunjungan kehormatan Menteri Urusan Eropa dan Luar Negeri (Menlu) Prancis Jean-Yves Le Drian, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (24/11). "Indonesia akan menjadi Ketua G20 dan Prancis akan menjadi Presidensi Uni Eropa," ujar Jokowi.
