Ingin Kuasai Pasokan Gula Domestik, PTPN Group Bentuk SugarCo untuk Cari Investor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Grup PT Perkebunan Nusantara (PTPN) berencana melakukan konsolidasi bisnis gula. Tersebar di tujuh entitas, Grup PTPN ingin mengumpulkan kekuatan bisnis gulanya dalam satu perusahaan, yakni PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) atau SugarCo. Grup PTPN memoles bisnis gula melalui pemisahan tidak murni (pemisahan aktiva dan pasiva) bisnis gula tujuh entitas PTPN kepada SugarCo.
Imelda Alini Pohan, Sekretaris Perusahaan Holding Perkebunan Nusantara PTPN III mengharapkan konsolidasi bisnis gula Grup PTPN bisa mendukung target swasembada gula konsumsi. Dengan begitu, Indonesia bisa mengurangi ketergantungan pada produk gula impor.
