Inkonsistensi Tarif Bikin Volatilitas Valas Asia Tinggi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar valas Asia tengah berada dalam fase sensitif terhadap berita kebijakan tarif Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump dan dan perkembangan tensi geopolitik.
Mengutip data Bloomberg, mayoritas valas Asia tertekan terhadap dolar AS. Hanya yen Jepang (JPY), bath Thailand (THB) dan yuan (CNY) yang menguat dalam sepekan terakhir. Sementara valas lain masih tertahan.
