KPR Subsidi Laris Manis di Awal Tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Permintaan kredit kepemilikan rumah (KPR) subsidi di tiga bulan pertama tahun ini sangat besar. Ini tercermin dari penyaluran KPR subsidi sejumlah bank yang sudah mencapai hampir separuh target tahunan.
Di Bank Tabungan Negara (BTN) misalnya. Sebagai bank penyalur KPR dengan skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) terbesar di Tanah Air, BTN melaporkan menyalurkan sebanyak 50.433 unit KPR FLPP senilai Rp 8,136 triliun sepanjang kuartal pertama 2024.
