Laju Bisnis Jalan Tol Jasa Marga (JSMR) di Ujung Tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Marga Tbk ( Jasa Marga) memanfaatkan momentum peak season, periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, untuk memacu kinerja operasional. Jasa Marga melaporkan 994.549 kendaraan meninggalkan Jabotabek pada periode H-7 (18 Desember 2025) hingga H-1 libur Hari Raya Natal 2025 (24 Desember 2025).
Direktur Utama PT Jasa Marga Tbk, Rivan A. Purwantono menyatakan, arus kendaraan tercatat melalui empat Gerbang Tol (GT) utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (arah Bandung). Secara total, volume lalu lintas yang meninggalkan Jabotabek meningkat 12,1% dibandingkan lalu lintas di hari normal.
Baca Juga: Trafik Naik, Kinerja Jasa Marga (JSMR) Berpeluang Membaik
