Laju Pemulihan Ekonomi Masih Dibayangi Covid-19
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju ekonomi Indonesia pada kuartal I-2021 masih minus 0,74% dan belum beranjak dari kubangan resesi. Ada harapan ekonomi Indonesia menggeliat di periode selanjutnya, meski bisa terjegal oleh lonjakan kasus baru Covid-19 akibat strain baru virus corona.
Kemarin, Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan bahwa pertumbuhan ekonomi pada kuartal I-2021 minus 0,74% year on year (yoy). Jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, kontraksi ekonomi di kuartal I-2021 lebih landai alias mulai membaik.
