KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) berencana menggelar aksi penerbitan saham baru alias rights issue. Aksi tersebut kemungkinan akan akan diselenggarakan dalam waktu dekat.
Deputi Komisioner Pengawas Pasar Modal II Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Fakhri Hilmi mengatakan, Lippo Karawaci baru saja memasukkan rencana penyelenggaraan rapat umum pemegang saham (RUPS), dengan agenda rights issue. "(Rencana RUPS) Sekitar April," ujar Fakhri saat dihubungi KONTAN, Rabu (6/3).
Berapa target dana yang hendak dihimpun oleh Lippo Karawaci, Fakhri menyatakan emiten properti Lippo Group tersebut tidak menyebutkannya. Demikian juga dengan saham yang akan dijual dalam rangka rights issue tersebut. "Nanti akan kami minta. Saat ini dokumen masih dalam proses review," imbuh Fakhri.
Saat dihubungi KONTAN, Danang Kemayan Jati, Vice President Head of Corporate Communication Lippo Karawaci membenarkan perusahaannya akan menyelenggarakan RUPS pada April mendatang. Namun detail mengenai agenda yang akan dibahas, Danang enggan membeberkannya. "Belum bisa comment dulu," ujar Danang kepada KONTAN.
Hingga akhir perdagangan Rabu, harga saham LPKR turun 7,19% menjadi Rp 258, dari harga penutupan hari sebelumnya di level Rp 278 per saham. Bahkan jika dihitung sejak 1 Maret 2019 saat berada di level Rp 312 per saham, maka penurunannya sudah sebesar 17,31%.
.