Malindo Feedmill (MAIN) Membalikkan Rugi Menjadi Laba
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten perunggasan, PT Malindo Feedmill Tbk (MAIN) menghadapi kondisi bisnis yang cukup menantang sepanjang tahun ini.
Direktur MAIN, Rewin Hanrahan menjelaskan, tantangan yang dihadapi sepanjang 2023 cukup beragam di tengah gejolak ekonomi global. Selain melonjaknya inflasi, kondisi ini turut disulut pecahnya perang Rusia-Ukraina yang berkepanjangan.
