Menimbang Cari Kerja Baru Usai THR dan Bonus Cair
KONTAN.CO.ID - Suasana Hari Raya Idulfitri yang penuh kehangatan dan kebersamaan, perlahan mereda. Namun, di balik semarak Lebaran, muncul fenomena menarik: gelombang pengunduran diri alias resign karyawan pasca menerima tunjangan hari raya (THR).
Carla, wanita muda dengan semangat membara, salah satu dari sekian banyak karyawan yang memutuskan untuk memulai babak baru dalam karier mereka usai Lebaran.
