MTEL Perkuat Menara dan Fiber Optik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk alias Miratel (MTEL) tetap menggencarkan strategi ekspansi yang agresif dan selektif demi memacu pertumbuhan kinerja hingga akhir tahun ini.
Hendra Purnama, Chief Investment Officer (CIO) Mitratel optimistis, perusahaannya bisa menutup tahun ini dengan pertumbuhan yang solid. Hal ini sejalan dengan strategi MTEL yang gencar melakukan ekspansi bisnis, efisiensi, dan menjalin kemitraan strategis.
