OJK dan BEI Ingin IPO Yang Lebih Berkualitas di Sepanjang Tahun 2025
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perhelatan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) sepanjang tahun 2024 tak memenuhi target Bursa Efek Indonesia (BEI). Sepanjang tahun 2025, hanya ada 41 perusahaan yang berhasil melaksanakan IPO. Padahal BEI menargetkan bisa memboyong 62 emiten baru.
Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna menyampaikan, sejatinya permohonan pernyataan pendaftaran saham tidak menurun. "Namun beberapa perusahaan mengalami pembatalan pencatatan saham, berupa penundaan dari calon emiten maupun penolakan dari bursa. Ini sehubungan dengan concern," katanya, Selasa (31/12).
