Pemerintah Harus Jamin Data Publik Tidak Bocor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kasus peretasan terhadap Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 di Surabaya berbuntut panjang. Direktur Jenderal Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Semuel Abrijani Pangerapan menyatakan mundur dari jabatannya.
Semuel menyebut pengunduran diri ini merupakan bentuk tanggung jawabnya secara moral sebagai pengampu teknis dalam pengembangan dan pengamanan Pusat Data Nasional (PDN).
