Pemilu Belum Dimulai, Caleg PDI Perjuangan, Golkar dan PKB Sudah Pesta Duluan di BEI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah politisi yang kebetulan juga berstatus sebagai pemilik perusahaan punya caranya sendiri dalam menyambut 2024. Selain berebut kursi sebagai wakil rakyat di Senayan, mereka juga memperebutkan dana investor di bursa saham.
Kesuksesan mereka di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 belum bisa dipastikan. Namun, di Bursa Efek Indonesia (BEI) para politisi ini berhasil mengantongi dana jumbo lewat initial public offering (IPO) dan divestasi saham.
