Perbankan Masih Mencatatkan Pertumbuhan Kredit Tambang Batubara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aliran kredit perbankan ke industri batubara ternyata tak menunjukkan tanda-tanda penurunan. Ini tecermin dari derasnya arus kredit yang diberikan sejumlah perbankan ke sektor tambang, yang dulunya dijuluki emas hitam ini.
Secara industri, kredit korporasi tumbuh 15,88% secara tahunan. Sementara kredit sektor pertambangan tumbuh 24,29% secara tahunan.
