Perkuat Sanksi Kepada Rusia, Jepang Akan Menyetop Ekspor Semikonduktor Untuk Militer
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Jepang akan memperkuat sanksi kepada Rusia dengan memasukkan target lembaga-lembaga keuangan dan larangan ekspor peralatan militer. Tokyo yang miskin sumber daya, meyakini pemberian sanksi kepada Moskow tidak akan berdampak terhadap pasokan energi negaranya.
Setelah langkah serupa oleh Amerika Serikat (AS) sebagai pembalasan atas invasi ke Ukraina, Jepang akan segera memberlakukan sanksi yang membidik lembaga-lembaga keuangan dan individu Rusia. Negara itu juga berencana menghentikan ekspor barang keperluan militer seperti semikonduktor.
