Sejumlah Bank Berhasil Cetak Kenaikan Margin Bunga di Awal Tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Industri perbankan menghadapi tantangan mencetak margin keuntungan di tengah kondisi likuiditas yang semakin ketat, yang berimbas pada kenaikan biaya dana.
Namun di tengah tantangan yang dihadapi industri perbankan tersebut, nyatanya masih ada bank-bank yang berhasil mencatatkan kenaikan margin bunga bersih atau Net Interest Margin (NIM) di awal tahun ini.
