Setengah Matang Rencana Pemangkasan Anggaran
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Arah kebijakan ekonomi Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto dinilai belum jelas. Ini antara lain terlihat dari rencana pemangkasan dan efisiensi anggaran yang digaungkan pemerintah.
Akhir pekan lalu, Prabowo menyampaikan pemerintah ingin menghemat anggaran hingga US$ 44 miliar, setara Rp 750 triliun, pada tahun ini. Dari angka itu, sebesar US$ 24 miliar akan digunakan untuk mendanai program makan bergizi gratis. Dana tersisa, US$ 20 miliar, akan diserahkan ke BPI Danantara.
