Tambah Portofolio Produk Snack Bar, Mondelez Akuisisi Clif Bar

Selasa, 21 Juni 2022 | 11:37 WIB
Tambah Portofolio Produk Snack Bar, Mondelez Akuisisi Clif Bar
[ILUSTRASI. Biskuit Oreo dengan latar belakang Mondelez International logo, 26 Juli 2021.? REUTERS/Dado Ruvic/Illustration]
Reporter: Sumber: Reuters | Editor: Thomas Hadiwinata

KONTAN.CO.ID - BENGALURU. Mondelez International Inc pada Senin mengumumkan rencana akuisisi Clif Bar & Company seharga US$ 2,9 miliar untuk memperluas bisnis snack bar di dunia.

Pembuat Cadbury itu akan membayar jumlah tambahan ke penjual saham tergantung pada pendapatannya dari Clif Bar, kata Mondelez.

Akuisisi itu menambah isi portofolio produk perusahaan dengan merek Clif, Luna dan Clif Kid. Itu berarti, Mondelez memiliki waralaba snack bar global senilai US$ 1 miliar.

"Mondelēz International adalah mitra yang tepat pada waktu yang tepat untuk mendukung Clif di babak pertumbuhan berikutnya," kata Sally Grimes, Chief Executive Officer, Clif Bar & Company. 

"Tujuan dan budaya kami selaras dan menjadi bagian dari perusahaan camilan global dengan penawaran produk yang luas dapat membantu kami mempercepat pertumbuhan kami."

Baca Juga: Kurangi Tekanan Likuiditas, Babel Finance Raih Kesepakatan Pelunasan Utang

Mondelez akan terus memproduksi produk Clif di pabriknya yang berada di Twin Falls di Idaho dan Indianapolis di Indiana, demikian pernyataan perusahaan. 

Raksasa makanan dan minuman, yang juga membuat Toblerone, Oreo dan Tang, mengharapkan transaksi tersebut akan meningkat ke puncaknya pada tahun kedua setelah kesepakatan dan juga akan menciptakan sinergi biaya untuk distribusi Clif karena skala global perusahaan.

Akuisisi Clif Bar menandai kesepakatan kesembilan sejak 2018 karena Mondelez berupaya membentuk kembali portofolionya untuk pertumbuhan jangka panjang yang lebih tinggi. 

Mondelez mengharapkan pendapatan bersih organik meningkat lebih dari 4% pada tahun 2022, sementara target pertumbuhan jangka panjangnya lebih dari 3%. Baca cerita selengkapnya

Kesepakatan itu diharapkan selesai pada kuartal ketiga, kata Mondelez.

 

Bagikan

Berita Terbaru

Pertebal Portofolio, Saratoga (SRTG) Siapkan Dana US$ 150 Juta
| Kamis, 23 Januari 2025 | 09:07 WIB

Pertebal Portofolio, Saratoga (SRTG) Siapkan Dana US$ 150 Juta

PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) membidik sejumlah perusahaan potensial untuk didanai pada tahun 2025 ini. 

Berbenah, Prospek Saham GOTO Berpotensi Merekah
| Kamis, 23 Januari 2025 | 09:03 WIB

Berbenah, Prospek Saham GOTO Berpotensi Merekah

Pemulihan kinerja dan bisnis on demand service mendorong prospek harga saham PT Goto Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)

Menangkap Peluang Mengoleksi Emas Saat Harga Terkoreksi
| Kamis, 23 Januari 2025 | 08:31 WIB

Menangkap Peluang Mengoleksi Emas Saat Harga Terkoreksi

Di jangka pendek ada peluang harga emas terkoreksi. Data-data inflasi Amerika Serikat menunjukkan pelambatan

Langkah Konsolidasi Akan Berlanjut, Taji KPR Syariah Bank BTN (BBTN) Kian Kuat
| Kamis, 23 Januari 2025 | 08:26 WIB

Langkah Konsolidasi Akan Berlanjut, Taji KPR Syariah Bank BTN (BBTN) Kian Kuat

Ketimbang IPO entitas hasil merger UUS BTN Syariah dan Bank Victoria Syariah, BBTN membuka peluang untuk mengakuisisi bank syariah lain.

Tarik Minat Masyarakat di Program 3 Juta Rumah, Kementerian BUMN Gunakan Konsep TOD
| Kamis, 23 Januari 2025 | 08:09 WIB

Tarik Minat Masyarakat di Program 3 Juta Rumah, Kementerian BUMN Gunakan Konsep TOD

Pemerintah akan menyisir dan mendata developer nakal agar tidak bisa berpartisipasi dalam Program Tiga Juta Rumah. 

Diam-Diam Sahamnya Sudah Terbang 45%, SMKL Rupanya Berkongsi dengan Perusahaan China
| Kamis, 23 Januari 2025 | 07:53 WIB

Diam-Diam Sahamnya Sudah Terbang 45%, SMKL Rupanya Berkongsi dengan Perusahaan China

PT Satyamitra Kemas Lestari Tbk (SMKL) dan Ghuangzhou Yi Song berkongsi masuk ke bisnis paper pulp mold. ​

PK Ditolak, Subagio Wirjoatmodjo Mesti Melepas Kepemilikannya di Trimata Benua
| Kamis, 23 Januari 2025 | 07:41 WIB

PK Ditolak, Subagio Wirjoatmodjo Mesti Melepas Kepemilikannya di Trimata Benua

Data terbaru menunjukkan, kepemilikan Subagio Wirjoatmodjo di perusahaan batubara PT Trimata Benua sebanyak 25 persen.

Gara-Gara Perintah Donald Trump, Arus Masuk Dana ke Obligasi Domestik Tersendat
| Kamis, 23 Januari 2025 | 07:02 WIB

Gara-Gara Perintah Donald Trump, Arus Masuk Dana ke Obligasi Domestik Tersendat

Peluang pemangkasan suku bunga acuan alias BI rate dapat mendukung valuasi yield obligasi domestik. 

Bank Indonesia Siap Borong SBN di Pasar Sekunder
| Kamis, 23 Januari 2025 | 07:00 WIB

Bank Indonesia Siap Borong SBN di Pasar Sekunder

Langkah borong SBN oleh Bank Indonesia sebagai bentuk dukungan bank sentral terhadap program ekonomi pemerintah.

Indonesia Menawarkan Investasi Baterai Listrik
| Kamis, 23 Januari 2025 | 06:45 WIB

Indonesia Menawarkan Investasi Baterai Listrik

Pada September nanti Indonesia secara keseluruhan bisa memenuhi standar besar seperti Exponential Moving Average (EMA).

INDEKS BERITA

Terpopuler