Temas (TMAS) Menambah Satu Unit Kapal Baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Temas Tbk (TMAS) telah menyerap 39% dari total anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) yang dialokasikan untuk tahun 2024. Anggaran belanja modal TMAS tahun ini sebesar Rp 1,3 triliun, dengan 39% telah digunakan hingga semester pertama tahun ini.
Sekretaris Perusahaan Temas Marthalia Vigita mengatakan, realisasi capex digunakan untuk pembelian satu unit kapal baru. Sampai dengan September 2024, TMAS baru merealisasikan satu unit kapal dari target penambahan lima armada kapal baru.
