Tiga Emiten Ini Berencana Menjual Saham Simpanan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah perusahaan bakal melepas saham simpanan alias saham treasury. Salah satunya adalah PT Wijaya Karya Tbk (WIKA). Perusahaan ini akan melepas saham treasuri pada tahun ini sebanyak 6 juta saham.
Sekretaris Perusahaan WIKA Mahendra Vijaya menjelaskan, saham treasuri tersebut akan jatuh tempo pada Desember 2019. Dia bilang, saat ini kondisi pasar cukup bagus bagi saham WIKA.
