Total Bangun Persada (TOTL) Kerek Target Kontrak Baru di 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten jasa konstruksi, PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) mengincar perolehan kontrak baru sebesar Rp 3,50 triliun untuk tahun 2024. Nilai itu lebih tinggi dibandingkan dengan target kontrak baru yang ditetapkan TOTL di tahun ini senilai Rp 2,6 triliun.
Sekretaris Perusahaan Total Bangun Persada, Anggie S. Sidharta mengatakan, secara historis kontrak baru yang didapatkan di tahun politik cenderung menurun daripada tahun-tahun biasa.
