Untuk SIapkan IPO-nya, Reddit Menunjuk Morgan Stanley dan Goldman Sachs

Sabtu, 08 Januari 2022 | 14:38 WIB
Untuk SIapkan IPO-nya, Reddit Menunjuk Morgan Stanley dan Goldman Sachs
[ILUSTRASI. Logo aplikasi Reddit tampil di layar ponsel, 13 Juli 2021. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration]
Reporter: Sumber: Reuters | Editor: Thomas Hadiwinata

KONTAN.CO.ID - TORONTO. Platform media sosial Reddit Inc menunjuk Morgan Stanley dan Goldman Sachs Group untuk mmebantunya menggelar penawaran umum perdana, demikian penuturan sumber yang mengetahui masalah tersebut ke Reuters, Jumat.

Reddit mengajukan permohonan initial public offering (IPO) melalui jalur tertutup pada bulan Desember. Platform yang papan pesannya menjadi pusat hiruk-pikuk perdagangan saham pada tahun 2021 itu mengincar valuasi lebih US$ 15 miliar saat IPO.

Dalam penggalangan dana tertutup terakhir yang berlangsung Agustus lalu, Reddit mendapatkan valuasi senilai US$ 10 miliar. Fidelity Management merupakan pemimpin dalam pengumpulan dana tersebut.

Baca Juga: Dear Investor, Ini yang Perlu Diperhatikan Saat Memburu Saham IPO

Sumber kedua yang mengetahui masalah ini mengatakan JPMorgan Chase juga merupakan salah satu penjamin emisi teratas dalam kesepakatan itu.

Goldman Sachs dan Reddit tidak segera menanggapi permintaan komentar Reuters. Morgan Stanley dan JPMorgan Chase menolak berkomentar.

Reddit, yang didirikan pada 2005 oleh Steve Huffman dan Alexis Ohanian, memiliki lebih dari 50 juta pengguna aktif harian dan lebih dari 100.000 komunitas.

Papan pesannya, terutama thread WallStreetBets, berada di jantung pertempuran sengit antara pedagang kecil dan perusahaan hedge fund, yang memicu kenaikan harga saham-saham yang menjadi incaran para short seller, seperti GameStop dan AMC.

Baca Juga: Dua SPAC Akan Mencatatkan Saham di Bursa Singapura Akhir Bulan Ini  

Jika ditotal di seluruh dunia, IPO telah mengumpulkan dana US$ 594 miliar selama 2021. Nilai rekor tertinggi itu mengikuti reli pasar saham dengan teknologi dan perawatan kesehatan menjadi sektor terbesar yang mendorong volume IPO.

Ada 426 IPO teknologi tahun lalu dan 332 kesepakatan terkait perawatan kesehatan, secara kolektif menyumbang hampir 42% dari hasil IPO yang dikumpulkan oleh perusahaan secara global, menurut Refinitiv.

Bloomberg News pertama kali melaporkan berita tersebut.

 

Bagikan

Berita Terbaru

Kelesuan Daya Beli Menekan Perputaran Uang Lebaran
| Kamis, 20 Maret 2025 | 04:00 WIB

Kelesuan Daya Beli Menekan Perputaran Uang Lebaran

Perputaran uang pada periode Lebaran tahun ini berpotensi turun ketimbang tahun seiring dengan penurunan jumlah pemudik.

Danantara dan INA Bakal Mencari Investor Bersama
| Kamis, 20 Maret 2025 | 04:00 WIB

Danantara dan INA Bakal Mencari Investor Bersama

Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara sudah memetakan sektor unggulan serta strategi membidik investor.

Korporasi Menahan Ekspansi, Permintaan Kredit Sindikasi Masih Lesu
| Kamis, 20 Maret 2025 | 04:00 WIB

Korporasi Menahan Ekspansi, Permintaan Kredit Sindikasi Masih Lesu

Kesepakatan kredit sindikasi dari sisi mandated lead arrenger (MLA) dari awal tahun ini hingga 19 Maret 2025 hanya mencapai US$ 743,2 juta.​

Di Balik PHK Sritex dan Evaluasi Kebijakan
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:27 WIB

Di Balik PHK Sritex dan Evaluasi Kebijakan

Kebijakan Kemendag ditengarai memperparah industri nasional dengan memberi kemudahan produk asing masuk pasar nasional melalui mekanisme impor.

Mayoritas Saham Big Cap Ini Menguat Saat IHSG Rebound
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:25 WIB

Mayoritas Saham Big Cap Ini Menguat Saat IHSG Rebound

IHSG mengakumulasi pelemahan 5,3% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG turun 10,85%.​

Lebaran Dongkrak Transaksi Kartu Uang Elektronik
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:20 WIB

Lebaran Dongkrak Transaksi Kartu Uang Elektronik

Hingga Februari 2025, volume transaksi kartu Brizzi sudah mencapai 37 juta kali, tumbuh 8% secara tahunan.​

Meski Porsinya Kecil, Kredit Kendaraan Listrik Melejit
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:05 WIB

Meski Porsinya Kecil, Kredit Kendaraan Listrik Melejit

APPI mencatat, pembiayaan mobil ramah lingkungan di 2024 tumbuh 99% menjadi Rp 20,23 triliun, dari tahun sebelumnya sebesar Rp 10,14 triliun.

Ekspansi Mendorong Emiten Rumah Sakit Jadi Lebih Sehat
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:05 WIB

Ekspansi Mendorong Emiten Rumah Sakit Jadi Lebih Sehat

Langkah ekspansi hingga inovasi yang dilakukan, akan menjadi katalis positif bagi kinerja emiten rumah sakit pada 2025. 

Stop Bikin Kepanikan
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:02 WIB

Stop Bikin Kepanikan

Pemerintah perlu membuat kebijakan yang dapat mengurangi ketidakpastian dan mendorong peningkatan kepercayaan investor.

Mayoritas Reasuransi Sudah Memenuhi Minimal Ekuitas Rp 500 Miliar
| Kamis, 20 Maret 2025 | 03:00 WIB

Mayoritas Reasuransi Sudah Memenuhi Minimal Ekuitas Rp 500 Miliar

 Reasuransi harus bersiap memenuhi ketentuan ekuitas minimum. OJK meminta, reasuransi memiliki ekuitas minimum Rp 500 miliar di tahun 2026. 

INDEKS BERITA

Terpopuler