Wacana Tax Holiday untuk Menyokong Program Makan Bergizi Gratis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mewacanakan sektor pertanian perlu mendapatkan insentif pajak atau tax holiday. Langkah itu untuk menarik investasi di sektor pertanian agar bisa mengerek produktivitas, penggunaan teknologi pertanian dan menciptakan ketahanan pangan.
Saat ini, pemerintah belum banyak memberikan perhatian terhadap investasi di sektor pertanian. Padahal sektor pertanian punya sederet problem, salah satunya pelaku petani kini berusia tua, sedangkan generasi mudanya bergeser ke perkotaan.
