Warren Buffett Mengoleksi Lima Saham Emiten Tambang Jepang Senilai US$ 6 Miliar
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Warren Buffett kembali melebarkan sayap investasinya. Melalui perusahaan bernama Berkshire Hathaway Inc. Buffett memborong saham di lima perusahaan investasi asal Jepang dengan nilai investasi lebih dari US$ 6 miliar.
Mengutip Bloomberg, Senin (31/8), mayoritas perusahaan yang menjadi sasaran Buffett bergerak di sektor energi. Hal ini menandai tambahan taruhan investor miliarder tersebut pada sektor komoditas sekaligus upaya investasi terbesar Buffett terjun ke pasar Asia.
