Asa Bawa Indonesia Jadi Produsen Listrik Panas Bumi Terbesar di Dunia
KONTAN.CO.ID - Pemerintah menargetkan Indonesia jadi produsen listrik panas bumi terbesar di dunia. Tapi, banyak tantangan.
Saat membuka Indonesia International Geothermal Convention & Exhibition (IIGCE) 2025 di Jakarta, Rabu (17/9) lalu, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengungkapkan mimpi besar Indonesia. Yakni: menjadi produsen listrik panas bumi terbesar di dunia pada 2030 mendatang.
