Dharma Polimetal (DRMA) Fokus ke Bisnis Komponen EV
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) terus berupaya meningkatkan kinerja bisnisnya di tengah dinamika pasar otomotif nasional. Emiten ini juga mulai serius mengembangkan bisnis komponen kendaraan listrik.
Presiden Direktur Dharma Polimetal, Irianto Santoso menyampaikan, DRMA tetap mempertahankan target pertumbuhan pendapatan secara konservatif minimal 10% pada 2024. Keputusan ini diambil dengan memperhitungkan kondisi industri otomotif terkini.
