Fitch Pangkas Lagi Rating Sritex (SRIL) ke CCC di Tengah Ketidakpastian Refinancing
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga pemeringkat Fitch Ratings kembali menurunkan peringkat jangka panjang PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) alias Sritex.
Setelah turun ke B- per 25 Maret lalu, peringkat Sritex kini diturunkan lagi ke CCC oleh Fitch. Pada saat bersamaan, Fitch Ratings Indonesia menurunkan peringkat nasional jangka panjang Sritex dari BB ke CCC.
