Kinerja Emiten Semen Kompak Melemah di Kuartal I, Prospeknya Masih Menantang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja emiten semen kompak melemah sepanjang kuartal I-2024. Mayoritas emiten membukukan penurunan penjualan dan juga laba bersih sepanjang periode ini.
Penurunan kinerja terdalam dialami oleh PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT), dimana pada kuartal I-2024, produsen semen merek Merah Putih ini membukukan kerugian Rp 222,75 miliar. Padahal, di periode yang sama tahun lalu, CMNT masih membukukan laba bersih Rp 254,17 miliar (lihat tabel).
