Kredit Kendaraan Masih Terus Melaju
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Penyaluran kredit kendaraan bermotor (KKB) diproyeksi akan menggeliat di kuartal II-2024. Proyeksi ini mengacu pada hasil Survei Orientasi Bisnis Perbankan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau SBPO triwulan II-2024.
Berdasarkan hasil survei SBPO yang dirilis OJK pada 29 Mei 2024 itu, penyaluran kredti kendaraan bermotor ke depan diyakini masih tumbuh tinggi.
