Masaru Wasami, Mantan Supir Truk yang Jadi Raja Logistik di Jepang (3)

Senin, 12 Februari 2024 | 20:44 WIB
Masaru Wasami, Mantan Supir Truk yang Jadi Raja Logistik di Jepang (3)
[ILUSTRASI. Masaru Wasami, Founder & President AZ-COM Maruwa Holdings]
Reporter: Nurtiandriyani Simamora | Editor: Harris Hadinata

KONTAN.CO.ID - Bisnis Wasaru Wasami telah melonjak pesat, terutama sejak tren belanja online berkembang. Lonjakan bisnisnya terjadi setelah bermitra dengan Amazon. Pada tahun fiskal 2022 yang berakhir pada Maret 2023, perusahaannya telah meraup pendapatan US$ 1,3 miliar.

PERKEMBANGAN tren belanja online menjadi berkah besar bagi Masaru Wasami. Meningkatnya tren e-commerce dari tahun ke tahun itu telah mendongkrak bisnis logistik di Jepang.

AZ-COM Maruwa melakukan lompatan signifikan setelah berjodoh menjadi mitra layanan pengantaran bagi Amazon di Jepang. Bisnis perusahaan ini berkembang pesat seiring kolaborasi itu.

Kerjasama dengan Amazon tetap awet karena AZ-COM bisa menjaga tarif layananya tetap rendah. Belum ada pesaing besar yang bisa menggusur posisinya.

Baca Juga: Masaru Wasami, Mantan Supir Truk yang Jadi Raja Logistik di Jepang (2)

Kondisi ini berhasil membawa AZ-COM Maruwa Holdings berkembang pesat. Untuk mendukung ekspansinya, perusahaan ini kemudian melantai di bursa saham Tokyo pada tahun 2014. Meski sudah jadi perusahaan publik, Wasami masih mengendalikan 60% saham perusahan ini.

Lini bisnis AZ-COM terus berkembang dan kini telah menggarap hampir seluruh segmen bisnis logistik. Perusahaan ini mengalami lonjakan pendapatan, terutama sejak 2019. seiring kenaikan permintaan pengiriman e-commerce. Porsi logistik e-commerce telah mencapai sepertiga dari dari pendapatan perusahaan.

Perusahaan Wasami ini tercatat telah memiliki sebanyak 172 cabang pengantaran di seluruh wilayah Jepang dengan jumlah karyawan sebanyak 15.000 orang.

Baca Juga: Masaru Wasami, Mantan Supir Truk yang Jadi Raja Logistik di Jepang (1)

Wasami menilai, semua pekerja di Maruwa memiliki kontribusi penting dalam mengembangkan bisnis perusahaan ini. Untuk mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada karyawannya, pada ulang tahun pendirian Maruwa yang ke-50 tahun lalu, Wasami pun membagi bonus .

Nilai bonusnya enggak tanggung-tangguh, lo. Total mencapai ¥ 5 miliar. Semua pekerja Maruwa, termasuk supir truk, dapat jatah bonus. Pekerja tetap mendapat bonus hingga ¥ 1 juta, bergantung pada posisi dan jabatan. Sementara pekerja paruh waktu mendapat bonus sebesar ¥ 50.000.

(Selesai)

Bagikan

Berita Terkait

Berita Terbaru

Neraca Pembayaran Q3-2025 Defisit US$ 6,4 Miliar, Tertekan Arus Keluar Dana Asing
| Kamis, 20 November 2025 | 11:07 WIB

Neraca Pembayaran Q3-2025 Defisit US$ 6,4 Miliar, Tertekan Arus Keluar Dana Asing

Defisit NPI Indonesia berlanjut tiga kuartal berturut-turut. Transaksi berjalan surplus didorong ekspor nonmigas, namun modal finansial defisit.

Belanja Beberapa Lembaga & Kementerian Masih Seret
| Kamis, 20 November 2025 | 09:53 WIB

Belanja Beberapa Lembaga & Kementerian Masih Seret

Realisasi anggaran tiga K/L tercat baru mencapai sekitar 60% dari pagu                              

Wamenkeu Ikut Koordinasi Fiskal Moneter
| Kamis, 20 November 2025 | 09:45 WIB

Wamenkeu Ikut Koordinasi Fiskal Moneter

Kementerian Keuangan akan turut hadir dalam setiap Rapat Dewan Gubernur (RDG) bulanan yang digelar Bank Indonesia

Setoran Pajak Masih Loyo, Target Berisiko Jebol
| Kamis, 20 November 2025 | 09:27 WIB

Setoran Pajak Masih Loyo, Target Berisiko Jebol

Hingga akhir Oktober 2025, realisasi penerimaan pajak tercatat masih terkontraksi 3,92%                         

Agresif Menambah Armada, Seberapa Menarik Saham MBSS Untuk Dilirik?
| Kamis, 20 November 2025 | 08:15 WIB

Agresif Menambah Armada, Seberapa Menarik Saham MBSS Untuk Dilirik?

Kinerja MBSS diprediksi membaik dengan penambahan kapal. Diversifikasi ke nikel dan utilisasi armada jadi sorotan.

Ekspansi RAJA Kian Agresif di Bisnis Energi, Lewat Jalur Organik dan Non-Organik
| Kamis, 20 November 2025 | 07:50 WIB

Ekspansi RAJA Kian Agresif di Bisnis Energi, Lewat Jalur Organik dan Non-Organik

Seiring rencana akuisisi dan pendirian anak usaha, ekspektasi terhadap saham PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) tetap terjaga. 

BEI Mengkaji Penyesuaian Efek Redenominasi Rupiah Ke Pasar Saham
| Kamis, 20 November 2025 | 07:34 WIB

BEI Mengkaji Penyesuaian Efek Redenominasi Rupiah Ke Pasar Saham

Saat ini Bursa Efek Indonesia (BEI) tengah mengkaji dampak penerapan redenominasi rupiah terhadap perdagangan saham.

Menakar Prospek Saham BNGA Seiring Kinerja Keuangan yang Diprediksi Makin Sehat
| Kamis, 20 November 2025 | 07:33 WIB

Menakar Prospek Saham BNGA Seiring Kinerja Keuangan yang Diprediksi Makin Sehat

Mulai tahun buku 2024, PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA( telah menaikkan dividend payout ratio (DPR) menjadi 60%.

ADMR Ekspansi Smelter Aluminium
| Kamis, 20 November 2025 | 07:32 WIB

ADMR Ekspansi Smelter Aluminium

PT Alamtri Minerals Indonesia Tbk (ADMR) akan mengoperasikan smelter aluminium fase pertama berkapasitas 500.000 ton per tahun

Setoran PNBP TINS Meningkat di Kuartal III
| Kamis, 20 November 2025 | 07:25 WIB

Setoran PNBP TINS Meningkat di Kuartal III

TINS tidak hanya menjalankan peran sebagai penghasil produk mineral strategis, tetapi juga memastikan  dampak nyata bagi negara.

INDEKS BERITA

Terpopuler