KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten bank digital dinilai masih punya potensi mencatatkan pertumbuhan kredit. Tapi, bank digital juga akan menghadapi tantangan sentimen global dan domestik dalam operasionalnya.
Analis Sucor Sekuritas Edward Lowis dalam risetnya per 6 Juli menuliskan, sebagian besar bank digital telah menunjukkan peningkatan kinerja keuangan. Penguatan kinerja ini seiring dengan penurunan biaya operasional, kenaikan pendapatan operasional sebelum pencadangan atau pre-provisioning operating profit (PPOP) dan pendapatan yang lebih baik.
