RI Ajak ASEAN Bentuk Pandemic Fund
KONTAN.CO.ID-BADUNG. Para menteri keuangan dan menteri kesehatan di kawasan ASEAN berencana untuk mengumpulkan dana pandemi alias pandemic fund. Dana ini akan digunakan untuk merespons penanganan pandemi di kawasan regional.
Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan (Kemkeu) Febrio Nathan Kacaribu menjelaskan, berkaca dari pengalaman pandemi Covid-19, para menteri keuangan dan menteri kesehatan kawasan ASEAN memandang perlunya dana pandemi untuk memperkuat ketahanan ASEAN. Dana pandemi kawasan ASEAN ini akan mirip dengan pandemic fund yang digodok oleh negara anggota G20.
