Sarimelati Kencana (PZZA) Utak Atik Rasa Ungkit Kinerja
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten pengelola restoran Pizza Hut Indonesia, PT Sarimelati Kencana Tbk (PZZA) fokus melakukan upgrade restoran eksisting sebagai upaya mengungkit kinerja di tahun ini.
Sejak Desember 2023 lalu, PZZA telah meluncurkan Pizza Hut Ristorante. Upaya ini dilakukan untuk memperluas pasar khususnya bagi kalangan anak muda.
