Berita Market

Sempat Dekati Level Terendah, Harga Emas Hari Ini Balik Arah Tembus US$ 1.470

Senin, 18 November 2019 | 22:56 WIB
Sempat Dekati Level Terendah, Harga Emas Hari Ini Balik Arah Tembus US$ 1.470

Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - Harga emas hari ini berbalik arah, setelah sempat melorot cukup dalam dan mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir.

Mengacu Bloomberg pukul 22.46 WIB, harga emas hari ini di pasar spot naik 0,12%% menjadi US$ 1.470,06 per ons troi. Padahal sebelumnya, emas berada di bawah level US$ 1.460.

Harga emas spot sempat mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir di posisi 1.455,86 yang tercipta pada 11 November lalu. Sedang emas berjangka AS naik 0,16% jadi US$ 1.470.80 per ons troi.

Baca Juga: Waduh, Harga Emas Hari Ini Merosot dan Dekati Level Terendah

Meski begitu, "Tren harga emas dalam jangka pendek terlihat cukup negatif. Dari segi teknikal, kami telah mengambil semua posisi terendah- US$ 1.480 adalah yang paling penting, sekarang US$ 1.460," kata Craig Erlam, Analis Pasar Senior OANDA, kepada Reuters.

Harga emas hari ini sempat melorot karena optimisme tumbuh terhadap kesepakatan perdagangan Amerika Serikat (AS)-China, menyusul laporan soal pembicaraan yang konstruktif selama akhir pekan.

Media pemerintah China, Xinhua, melaporkan, Washington dan Beijing melakukan pembicara tingkat tinggi melalui telepon pada Sabtu (16/11). Kedua belah pihak membahas masalah inti masing-masing untuk tahap pertama perjanjian perdagangan.

Baca Juga: Warren Buffett tak mau investasi di emas, ini dua alasan utamanya

"Dalam semua kemungkinan, gangguan dalam pembicaraan perdagangan tetap menjadi satu-satunya skenario untuk menghidupkan kembali harga emas saat ini," sebut Jeffrey Halley, Analis Pasar Senior OANDA lainnya.

Investor juga terus mengawasi perkembangan di Hong Kong, dengan polisi mengepung sebuah universitas, menembakkan peluru karet dan gas air mata untuk mendorong para demonstran anti-pemerintah masuk ke kampus.

Selain itu, pelaku pasar sekarang menunggu risalah dari pertemuan kebijakan terakhirbanks entral ASĀ  Federal Reserve (The Fed), yang dijadwalkan pada Rabu (20/11) mendatang, untuk petunjuk tentang lintasan suku bunga di masa depan.

Baca Juga: Harga emas Antam naik Rp 1.000 menjadi Rp 748.000

Maklum, harga emas sangat sensitif terhadap suku bunga. Soalnya, bunga yang lebih rendah mengurangi biaya peluang memegang logam mulia yang tidak menghasilkan.

"Hanya pemulihan yang solid ke US$ 1.470 yang bisa menghentikan pelemahan emas saat ini," Carlo Alberto De Casa, Kepala Analis ActivTrades, dalam sebuah catatan yang Reuters lansir.

Terbaru