Serendah Ini Proyeksi Tax Ratio Indonesia hingga Tahun 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kelesuan ekonomi akibat pandemi Covid 19 berujung ke rasio pajak. Untuk tahun ini dan tahun mendatang, rasio pajak diproyeksikan tidak akan bergerak naik.
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memperkirakan perekonomian yang lesu di tahun ini akan berujung ke penerimaan pajak yang seret. Rasio pajak di tahun ini diproyeksikan di bawah 9% dari nilai produk domestik bruto (PDB).
