Harga Saham PALM Rebound Seiring Rencana Bayar Utang ke Boy Thohir Via Rights Issue
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada tiga hari perdagangan terakhir di pekan lalu, harga saham PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) mengalami rebound. Dalam periode tersebut harga saham emiten investasi itu naik 10,95%. Ini menjadi angin segar buat para pemegang saham PALM mengingat sejak awal 2024 harganya masih terkoreksi hingga -25,44%.
Kenaikan harga saham seiring dengan rencana aksi korporasi yang kini tengah dimatangkan manajemen PALM. Emiten yang termasuk dalam portofolio grup PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG), itu berencana untuk melakukan penambahan modal dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) alias rights issue.
