Indonesian Tobacco (ITIC) Mengincar Pendapatan Tumbuh 15%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen tembakau iris PT Indonesian Tobacco Tbk (ITIC) optimistis penjualan dan laba bersih perusahaan tahun ini dapat tumbuh di angka 15%. Proyeksi ini lebih tinggi dari tahun 2021 yang ditargetkan tumbuh 10%.
Direktur Utama ITIC Djonny Saksono mengatakan, untuk mencapai target tersebut, ITIC akan lebih fokus pada pemerataan distribusi dan perluasan wilayah distribusi. "Rencananya, pasar yang akan kami perluas wilayahnya yaitu di Kalimantan, Sulawesi, dan Nusa Tenggara Timur," kata Djonny kepada KONTAN, Jumat (25/3).
