Pengusaha China yang Dibungkam Karena Kritik Beijing Bertambah, Terbaru James Liang
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Daftar pengusaha terkemuka di China yang dibungkam karena mempertanyakan kebijaksanaan strategi nol-Covid Beijing, bertambah. Salah satu pendiri dan Executive Chairman Trip.com yakni James Liang, dilarang membuat unggahan di Weibo karena dituduh melanggar hukum.
Weibo yang tak lain adalah platform mirip dengan Twitter, tidak merinci undang-undang yang dilanggar Liang. Tidak jelas pula kapan larangan berlaku atau apa yang pemicunya.
