Tak Perlu Ekspansi ke Luar Negeri, Potensi Pasar Lokal Masih Besar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan digital di Tanah Air belum menunjukkan perkembangan signifikan. Memang usia bank-bank digital saat ini masih belia, tapi perkembangannya tampaknya tidak segesit perbankan digital di negeri seberang, yang sudah mulai melakukan ekspansi internasional.
Padahal, konsep bank digital awalnya digadang-gadang bisa membuat bank lebih gesit melakukan ekspansi bisnis. Tanpa kantor cabang, bank-bank digital sejatinya diharapkan bisa lebih lihai menjaring cuan, karena biaya operasionalnya lebih efisien.
