KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Heboh ekspor benih lobster beberapa waktu lalu memang telah menyeret mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Edhy Prabowo, ke meja hijau. Namun, kebijakan ekspor benih lobster tetap saja masih mencuri perhatian banyak pihak.
Kini, setelah pos Menteri KKP digantikan oleh mantan Wakil Menteri Pertahanan, Sakti Wahyu Trenggono, publik masih menunggu bagaimana arah kebijakannya. Selain kebijakan benih lobster, tentu menarik menunggu apa saja program dari menteri anyar tersebut.
