Meski Pandemi, Kantong Para Bankir Tetap Terisi Bonus dan Tantiem
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi korona masih mewabah. Namun industri perbankan masih bisa bagi-bagi bonus untuk komisaris, direksi sampai tingkat SVP. Berdasarkan laporan keuangan konsolidasi kuartal I-2020, sebagian besar bankir masih mendapatkan bonus dan tantiem.
Sebut saja Bank Mandiri Group. Berdasarkan laporan keuangan kuartal I-2020 itu, bonus dan tantiem yang dibayarkan Bank Mandiri Group ini kepada direksi mencapai Rp 84,84 miliar atau meningkat 67,8% dibanding kuartal I 2019. Dari jumlah itu, bonus dan tantiem naik pesat menjadi Rp 27,85 miliar dari Rp 2,89 miliar pada periode sama tahun lalu. Begitu pula dengan imbalan kerja jangka panjang naik dari Rp 8,7 miliar jadi Rp 11,8 miliar. Sementara gaji dan tunjangan meningkat 16% jadi Rp 45,13 miliar.
